Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pemda Touna Gelar Musrenbang RKPD Tahun 2026 dan Awal Rencana Pembangunan RPJMD 2025-2029

Rabu, 09 April 2025 | April 09, 2025 WIB Last Updated 2025-04-12T14:14:06Z

 



TOUNA- Pemerintah Daerah Kabupaten Tojo Una-Una gelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) Rancangan RKPD Tahun 2026 dan Konsultasi Publik Penyusunan Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Tojo Una-una Tahun 2025-2029. Bertempat di Auditorium Kantor Bupati, Rabu (09/04/2025).


Kegiatan tersebut di buka oleh Bupati Touna Ilham Lawidu,SH turut dihadiri Wakil Bupati Touna,Surya,.S.Sos,.M.Si Unsur Forkopimda Kabupaten Tojo Una-Una, Kepala Bapperida Provinsi Sulawesi Tengah yang hadir secara virtual, Pj. Sekda Touna Alfian Matajeng, Asisten, Staf Ahli, Pimpinan Perangkat OPD lingkup Pemkab Touna, Kepala Instansi Vertikal, Para Camat, Kepala Desa serta tamu undangan lainnya.


Bupati Ilham Lawidu dalam sambutannya menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah dan seluruh pihak dalam menyusun kebijakan yang tepat sasaran. 


Musrenbang RKPD merupakan forum strategis dalam perencanaan pembangunan daerah.


"Proses ini bukan sekadar rutinitas tahunan, tetapi menjadi ruang demokrasi pembangunan yang memastikan peran aktif masyarakat, pemangku kepentingan, serta seluruh elemen pemerintahan dalam menyusun kebijakan pembangunan yang inklusif, efektif dan berkelanjutan,"tegas Bupati 


Bupati berharap, agar musrenbang yang baik ini, bisa memprioritaskan kepentingan masyarakat yang lebih efektif dan berdaya guna bagi masyarakat Kabupaten Tojo Una-una.


"Pemerintah Kabupaten Tojo Una-una berkomitmen mengajak seluruh elemen masyarakat, perangkat daerah, serta stakeholder terkait untuk bersama-sama menyusun perencanaan pembangunan yang berkualitas, efisien, dan berdampak luas bagi kesejahteraan masyarakat,"harapnya.

×
Berita Terbaru Update